Pantai Karma Kandara atau Pantai Karma Kabupaten Badung adalah salah satu destinasi wisata privat dan eksklusif di Bali. Wisata alam ini menawarkan keindahan alam dengan pasir putih serta laut jernih. Destinasi wisata tersebut sangat cocok bagi wisatawan saat mencari wisata alam tersembunyi.
Tempatnya tidak terlalu ramai namun akses untuk mengunjunginya cukup mudah. Berikut pembahasan singkat tentang daya tarik destinasi ini. Kita juga akan membahas alamatnya, waktu buka, hingga harga tiket masuk yang harus dibayarkan.
Daya Tarik, Lokasi, Jam Buka dan Tiket Pantai Karma Kabupaten Badung
Pantai privat yang dimiliki oleh Hotel Karma Kandara Resort terletak di bawah tebing hijau curam. Wisata ini menawarkan pemandangan luar biasa indah dengan pasir putih dan air laut yang jernih berombak sedang berwarna biru.
Karena lokasinya yang sulit dijangkau, pengunjung harus turun menggunakan tangga atau menggunakan fasilitas khusus yang disediakan oleh hotel. Di sini, pengunjung dapat bersantai di kursi, bermain di pasir, atau berenang bersama anak-anak. Para wisatawan juga dapat melakukan snorkeling untuk menikmati keindahan bawah laut yang spektakuler.
Di sepanjang pinggir pantai, terdapat sebuah klub bernama Karma Beach Club atau Karma Kandara Beach Club yang terbuka untuk semua pengunjung. Tempat ini menarik karena menggunakan atap dengan struktur bambu dan menyediakan banyak tempat duduk. Pengunjung dapat memesan berbagai jenis makanan dan minuman untuk memuaskan selera mereka. Selain itu, klub ini juga menawarkan hiburan seperti musik live, DJ, dan berbagai acara khusus untuk menghibur pengunjung dan mengusir rasa bosan serta kelelahan.
Lokasi
Pantai Karma Kabupaten Badung beralamatkan di Jalan Villa Kandara, Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali. Dari pusat Kota Denpasar jaraknya sekitar 26,1 km. Jika menggunakan mobil perjalanan sekitar 1 jam lebih. Sedangkan dari wisata Pantai Melasti hanya 1,8 km dengan waktu tempuh sekitar 7 menit. Selanjutnya dari Pantai Greenbowl lokasinya sekitar 5,5 km dengan waktu perjalanan 13 menit perjalanan. Kemudian lokasinya sekitar 8,2 km atau 18 menit dari Pantai Pandawa dan 9,1 km atau 18 menit dari Pantai Gunung Payung.
Jam Buka dan Harga Tiket
Objek wisata private ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 pagi hingga pukul 21.00 WITA. Pantai Karma Kandara gratis bagi pengunjung yang menginap di hotel Karma Kandara Resort. Sementara itu pengunjung yang tidak menginap di hotel, harus membayar tiket masuk. Harga Karma Kandara Beach bagi wisatawan jika tidak menginap di hotelnya juga lumayan besar yaitu sekitar Rp 650.000. Harga tersebut adalah entrance fee sudah termasuk akses fasilitas dan juga minimum spend food and beverage.
Untuk menghindari keramaian dan menikmati suasana pantai yang tenang, sebaiknya datang di pagi hari. Selain itu, sinar matahari pagi juga lebih lembut untuk kulit. Lalu, jangan lupa membawa perlengkapan seperti sunscreen, topi, kacamata hitam, handuk, dan pakaian ganti. Jika ingin berenang atau snorkeling, siapkan juga perlengkapan snorkeling Anda.
Pantai Karma di Kabupaten Badung memang menjadi salah satu destinasi wisata privat eksklusif yang sangat menarik di Bali. Keindahan alamnya, terutama laut yang luar biasa, memberikan pesona dan hiburan yang tak terlupakan bagi para pengunjung. Ditambah dengan keberadaan beach club di tempat ini, menambah daya tariknya secara keseluruhan. Tak heran jika tempat wisata privat ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai wilayah, karena menawarkan pengalaman yang istimewa dan berkesan.